Tampilkan postingan dengan label Tips bisnis. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Tips bisnis. Tampilkan semua postingan

Waspada ! 3 Faktor ini Bisa Bikin Usaha Percetakan Kamu Bangkrut


Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh..

Menggeluti bisnis percetakan bagi saya bukanlah perkara baru, setidaknya saya sudah mengenal bisnis ini sejak masih duduk di bangku Madrasah Aliyah (setara SMA).

Saat itu saya memiliki seorang guru yang sudah resend dari mengajar dan beralih profesi membuka bisnis percetakan, entah apa yang mendorongnya, namun bagi saya beliau adalah figur yang sangat berjasa bagi saya, selain sebagai guru yang pernah mengajar saya di sekolah dulu juga sekaligus sebagai guru yang mengajarkan saya untuk menekuni bisnis percetakan.

Geliat bisnis percetakan akhir-akhir ini memang sedang di rundung angka kesunyian, mungkin ini karena semakin banyaknya orang yang menekuni bidang bisnis ini sehingga persaingan semakin menjadi meraja lela.

Tidak sedikit teman-teman saya yang terkena imbasnya, akhirnya ada beberapa dari mereka yang mengelauh lantaran usahanya yang semakin sepi.
3-faktor-penyebab-bisnis-percetakan-jadi-bangkrut
Bisnis Gagal

Sebagai seorang pemain lama di bidang bisnis percetakan, suasana seperti ini tentu bukan masalah baru,melainkan sebuah cambuk untuk terus berkreasi dan berinovasi supaya pelanggan lama semakin betah dan pelanggan baru berdatangan, tidak mudah memang, tapi yaa... itulah dunia bisnis, persaingan akan selalu ada.

Menanggapi suasana bisnis yang semakin melorot, akhirnya sayapun mencoba berkunjung ke beberapa toko percetakan teman saya, selain untuk silaturrahmi sekaligus juga sharing seputar perkembangan bisnis percetakan.

Dari beberapa teman yang saya kunjungi, hampir 75% mengeluh sepi.

"Yaaa mau gimana lagi, memang sudah begini adanya, yang penting kita selalu sabar dan optimis dalam menjalankan usaha ini"  wejangan saya di sela-sela obrolan saya dengan mereka, sekaligus menghibur diri supaya tidak drop down  hhuhuuuu....

Selidik punya selidik, akhirnya saya memiliki kesimpulan, kenapa usaha kami saat ini dirundung kesepian order?

Setidaknya saya dapat beberapa point yang menyebabkan usaha bisnis percetakan kami selalu kalah dalam persaingan.

Takut Melakukan Investasi yang Lebih

Berivestasi dalam bisnis lazimnya adalah hal yang mesti di perhatikan, dalam dunia percetakan investasi bisa berupa membeli perlengkapan pendukung, seperti mesin stempel, mesin mug, mesin press kaos atau lain sebagainya.

Sayangnya, ada beberapa teman saya yang selalu merasa ragu untuk berinvestasi produk tersebut, alasannya adalah takut tidak dapat order sehingga alat tersebut tidak terpakai.

Padahal menurut saya, barang yan mereka beli akan memiliki daya tahan yang lama dan daya guna yang cukup panjang, lagian cape kan kalo semua order harus dilempar ke produsen lain.

Kualitas Pelayanan yang Terlalu Standar 

Sebagai seorang penjual jasa, tentu pelayanan menjadi hal yang amat diutamakan supaya para pelanggan merasa nyaman dan selalu datang kembali untuk memesan jasa dari kita.

Memang, terkadang kita sesekali harus memanjakan para pelanggan kita dengan pelayanan yang mungkin harus lebih extra, misalnya saja dengan memberikan mereka makanan kecil atau soft drink yang kita sediakan di atas meja atau etalase khusus secara gratis atau bisa juga dengan memberikan kode wifi kepada mereka supaya mereka merasa betah, lagian siapa sih yang tidak suka dengan pelayan gratis.

Kulitas Produk Jasa yang Tidak Spesial

Pada hakikatnya semua konsumen ingin mendapatkan pelayan yang terbaik tidak terkecuali dalam hal produk jasa yang mereka pesan. Terkadang kita selalu menyepelekan sebuah pekerjaan yang mereka berikan, dengan menganggap eteng semua pembuatan produk hanya akan membuat boomerang bagi kita. oleh karena itu sebaiknya tidak menganggap remeh pada setiap jenis pekerjaan meskipun itu bukanlah pekerjaan yang sulit, karena sekali saja konsumen kecewa maka jangan harap mereka akan datang kembali apalagi menjadi marketing untuk usaha kita "IMPOSSIBLE".

Mungkin hal di atas hanyalah secuil dari penyebab kegagalan kita dalam merabah bisnis percetakan, karena mungkin ada puluhan bahkan ratusan alasan yang membuat bisnis percetakan kita selalu dirundung kesepian dan kalah dalam persaingan.

Namun, meski cuma secuil, semoga saja hal tersebut bisa menjadi inspirasi buat kita untuk terus mengepakan sayap bisnis dan menang dalam setiap persaingan.

Ingat, persaingan akan selalu ada dalam hal apapun tidak terkecuali dalam bisnis percetakan, namun yang harus diwaspadai bukanlah soal persaingannya tapi adalah bagaimana kita meracik dan mendesain sebuah bisnis hingga menjadi kemasan yang menarik bagi para konsumen dan pelanggan.

Tentu saja inovasi dan kreativitaslah yang menjadi tolak ukur bagi keberlangsungan sebuah bisnis sekalipun itu adalah bisnis percetakan.

Semoga bermanfaat.

Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabaraktuh.

tips spele untuk meningkatkan performa bisnis percetakan anda


Menjalankan bisnis percetakan memang sangat mudah namun saat ini keadaanya sangatlah tidak menguntungkan seperti dulu, apalagi saat pandemi seperti sekarang, banyak para pelaku bisnis yang menutup tokonya karena order yang semakin merosot pesat ditambah dengan persaingannya yang semakin ketat dan merajalela tidak urung membuat para pelaku bisnis percetakan  mengeluh dan meradang karena rugi.

Banyaknya pemain pemula yang mondar mandir di perkampungan sambil menawarkan jasa cetak undangan murah membuat para pelaku bisnis percetakan yang sudah memiliki dan menyewa tempat untuk toko mereka agak sedikit kelabakan. 

Bagaimana tidak, pelaku usaha percetakan  pemula tersebut berani menawarkan produk mereka dengan cara marketing door to door sementara yang lainnya hanya menunggu di depan toko mereka, lalu siapa yang hebat,, jelas saja mereka yang pemula dan hanya bermodalkan dengkul, modal nekat dengan segudang cara marketing yang telah mereka lakukan.

Belum lagi para pemain yang bermodal besar, mereka sengaja memajang spanduk yang bertuliskan promo murah meriah, jelas kondisi ini akan membuat para pelaku bisnis percetakan yang bermodal pas-pasan akan sedikit tergeser karena para konsumen lebih memilih pemain besar yang menawarkan harga jor-jor an dan relatif lebih murah bila dibandingkan dengan para pelaku bisnis percetakan yang hanya menyewa kios kecil dan bermodalkan jasa cetak saja.

Buat anda yang saat ini sedang mengalami hal demikian, mungkin tips sepele di bawah ini akan sedikit membantu untuk meningkatkan omset anda yang saat ini sedang kembang kempis bahkan turun drastis.
Tips bisnis percetakan 
 
Berikut adalah tips spele untuk meningkatkan performa bisnis percetakan anda

1. Berikan Dua Pelayanan Plus-plus

Pelayanan yang dimaksud adalah berupa pelayanan yang mungkin anda anggap selama ini jarang dilakukan bahkan dianggap konyol karena hanya menguras keuangan, misalnya saja dengan cara menyiapkan air mineral gratis di atas etalase atau front office anda untuk para tamu, memang terlihat sepele, tapi percayalah,, ini akan menjadi efek yang mujarab untuk membuat konsumen anda merasa betah karena mereka merasa dihargai kehadirannya.

Atau bisa saja dengan menyediakan wifi gratis, jadi mereka para konsumen bisa ber asik-asik ria sambil menunggu saudara atau temannya yang sedang transaksi dengan anda. Hmmm... bagaimana???

Kedua pelayanan tersebut seharusnya sudah bisa anda andalkan untuk menarik konsumen, selain itu anda juga bisa mendapat pahala sedekah.
Dan percayalah,, ketika apa yang anda berikan sebagai nilai sedekah, maka Allah akan membalasnya dengan yang berlipat ganda, bisa saja semua itu menjadi wasilah bagi anda untuk mendapatkan order percetakan seperti undangan atau pembuatan yang lainnya melalui konsumen anda yang lain.


2. Berikan Bonus

Memberikan bonus pada konsumen tidak mesti dengan uang atau yang wah,,,cukup dengan yang sederhana pasti akan membuat mereka merasa senang.

Apa saja bonus yang dimaksud???

Misalnya saja anda sedang menggarap kartu undangan mereka, maka anda bisa menawarkan bonus kartu ucapan kepada mereka dengan harga free 100% atau dengan harga setengahnya, tapi usahakan semua itu anda tawarkan saat transaksi anda sudah hampir finish, sehingga konsumen tidak merasa ditipu dengan harga yang anda tawarkan, karena bonus itu memang harus benar-benar bersih dan murni pemberian dari anda sebagai ungkapan terima kasih anda kepada mereka atas kepercayaan mereka pada usaha anda.

3. Berikan Harga Terbaik.

Ingat,, tidak semua konsumen yang datang ke toko percetakan anda adalah orang kaya atau orang dengan budget besar, adakalanya mereka adalah orang-orang yang memang ingin mendapatkan perlakuan spesial dari anda misalnya dengan mendapatkan harga yang murah namun tetap dengan hasil yang sesuai dengan keinginan mereka.

Memberikan harga murah memang merupakan salah satu tantangan besar bagi para pembisnis, namun ini bisa menjadi solusi tepat untuk menjaring dan menciptakan konsumen yang loyal pada perusahaan anda.

Murah bukan berarti harus rugi, tentu saja itu adalah hal yang perlu diingat supaya kita tidak kebobolan dalam bisnis.


mungkin masih banyak cara yang harus anda tempuh agar usaha percetakan anda tetap eksis dan tidak dirundung kebangkrutan dan sepi pelanggan.

Tips di atas hanyalah sebagian kecil yang tentunya tidak menjadi patokan dasar dalam menjalankasn sebuah bisnis, namun jika ketiga hal tersebut anda terapkan dengan baik dan kondisional yang tepat, maka insya Allah akan menjadi solusi yang tepat unutk menjalankan bisnis anda di masa pandemi seperti saaat ini.

Mungkin cukup tiga dulu tips bisnis percetakan yang bisa saya share, jika ketiganya jalankan dengan baik dan dan benar, maka omset percetakan anda akan semakin mengalamii peningkat atau setidaknya bisnis anda akan tetap bertahan meski dalam persaingan yang ketat.

3 ide bisnis online 2017 | inspirasi Kepo

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh,,,

Hampir tiga hari ga nulis artikel, kali ini team kepo mau share seputar 3 ide bisnis online yang semoga saja bisa membuat isnpirasi bisnis kamu jadi naik kelas.

Buat kamu yang kemarin gencar mengejar target bisnis online di HARBOLNAS tentu sangat melelahkan bukan, nah meskipun harbolnas udah kelar dan mesti nunggu tahun depan, tentu ide bisnis online kamu tetap harus dijalankan dong biar omzet tetap stabil bahkan naik.

Oke, berikut adalah 3 ide bisnis online yang bisa kamu terapin untuk kelangsungan bisnis online kamu.
3-ide-bisnis-online-2017
3 ide bisnis online 2017


BUAT DISKON DALAM JANGKA PENDEK

Orang Indonesi maupun orang luar negeri tentu demen banget nih ama yang namanya diskon alias potongan harga.

Biar bisnis kamu tetap exis dan berkelanjutan, ide menerapkan diskon tentu harus tetap ada, meskipun tidak harus semua produk kamu pasang label diskon. Nah ,,,, yang terpenting adalah saat memasang diskon, jangan lupa untuk memasang tenggang waktu juga tuh biar konsumen langsung berebutan lantaran kagak mau kehabisan waktu diskon yang kamu pasang.

Trik ini bisa kamu pasang menjelang akhir tahun ini.
Menjelang akhir tahun biasanya orang yang menggunakan masa diskon itu akan lebih banyak lhooo...

PASANG PRODUK JAGOAN

Akhir tahun merupakan moment yang pas banget tuh buat memasang produk jagoan. Cari produk yang paling laris menjelang akhir tahun itu penting banget,,, kamu bisa searching produk apa saja yang sedang trend di akhir tahun 2017 ini di internet khususnya di media sosial.

Menurut survei yang dilakukan oleh tim bukalapak, ada beberapa produk yang meningkat permintaannya di akhir tahun ini, apa saja itu? berikut produknya

  • Smartphone
  • Kartu Perdana
  • Fashion pria
  • Perawatn Kulit Wanita
Kamu bisa manfaatin keempat produk tersebut buat ningkatin pendapatan kamu di bisnis online menjelang akhir tahun ini.

PASANG IKLAN LEBIH BANYAK

Permintaan yang tinggi di akhir tahun akan beberapa produk di media online,tentunya menjadi suasana persaingan semakin sengit. Biar ga ketinggalan dan ditinggalkan konsumen, tentu kamu harus melakukan hal yang lebih extra  untuk memasang iklan di beberapa media sosial.

Semakin banyak iklan yang kamu pasang, maka kemungkinan untuk memenangkan persaingan dalam bisnis onlinepun akan semakin meningkat.

Oke,, itu aja dulu 3 ide bisnis online menjelang akhir tahun yang bisa saya share. Semoga bermanfaat dan menjadi referensi untuk meningkatkan penghasilan bisnis online kamu.

Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh ...




Inspirasi hidup : Langkah cerdas menuju Tahun Baru 2018


Assalamu'alaikum warahmatullahi Wabarakatuh

Hari-demi hari berlalu, bulan dan tahunpun tak pernah lekang dari perubahan, Sebentar lagi tahun 2017 ini akan berlalu dan berganti dengan tahun berikutnya.

Saya yakin dan percaya bahwa bannyk kisah dan cerita anda lalui di dalamnya begitu juga saya, entah itu cerita sedih ataupun senang, cerita pilu ataupun bahagia, namun semua itu tak pernah lepas dari apa yang kita perbuat dan kerjakan, karena semuanya tidak pernah tejadi begitu saja.

Setiap kejadian yang kita terima terkadang adalah buah dari perbuatan kita, ibarat pepatah yang mengatakan " Tak ada asap jika tak ada api".Artinya bahwa setiap perilaku dan perbuatan kita akan menjadi cermin untuk kita sendiri. Jika kita berbuat baik tentu saja pahala dan kebaikan sudah pasti akan selalu menghampiri kita, tapi sebaliknya, jika perbuatan kita selalu disertai dengan niatan jahat dan buruk, maka sudah bisa dipastikan kita akan selalu dihantui rasa bersalah dan dosa yang menunggu balasan yang setimpal.

Saya percaya, bahwa kesuksesan itu akan selalu datang berbarengan dengan kerja yang disertai kesungguhan dan keikhlasan di dalamnya dan tentu saja jika Ridho dan Rahmat Allah  akan selalu berada lebih di atasnya.

2017, mungkin akan jadi momentum yang indah di tahun berikutnya jika kita mengisinya dengan berbagai macam hal yang positif dan semoga saja demikian.

Apapun yang telah terjadi di tahun 2017, hendaknya menjadi pemicu kita untuk lebih giat dan agresif lagi dalam berbagai hal kebaikan.

Beberapa kejadian miris di tahun 2017 seperti musibah gunung  Agung meletus di Bali, Banjir yang tak kunjung lelah datang di Jakarta, Longsor yang terjadi di  berbagai daerah tentu saja bukan semata-mata karena Allah sudah tidak sayang lagi pada umatnya, namun karena adanya pergeseran nilai perilaku manusia itu sendiri yang jauh dari kebaikan sehinga alam tak lagi stabil dan bersahabat dengan kita.

Perilaku bejat yang dilakukan beberapa oknum pejabat pemerintah seperti Korupsi merupakan hal tercela yang tentu saja bukan cuma merugikan Pemerintah namun juga berdampak pada kesenjangan sosial yang semakin meningka.

Semua kejadian di atas tak lepas dari buruknya akhlak dan kurangnya pengamalan terhadap ilmu-ilmu pengetahuan yang mereka dapat saat berada di dunia pendidikan karena saya yakin mereka bukanlah orang bodoh melainkan orang cerdas yang membodohi orang lain dan diri sendiri. Semoga saja kita tidak termasuk ke dalam golongan mereka.

Sahabat....
2017 sudah semakin menyempit, namun itu bukan berarti pikiran dan rezeki kita harus ikut-ikutan menyempit, justru dengan semakin terbukanya tahun 2018, kita harus berani membuka diri untuk menjadi orang yang lebih baik dan sukses di segala aspek kehidupan.

Pertanyaannya adalah, sudahkah kita siap menjadi orang yang sukses??
Suksesnya siap, tapi kinerjanya masih begitu-gitu saja, akhhh.... itu sih Konyol namanya.
Sukses itu tidak selalu datang secara kebetulan tapi harus di raih dengan berbagai aktivitas yang jelas dan sungguh-sungguh sebagai wasilahnya. "No Action Is Jonk" mungkin begitulah bahasa sederhananya.

Beberapa tips sederhana di bawah ini mungkin bisa membantu anda meraih prestasi di tahun 2018

  • Jangan pernah berkata " Ini Sulit" atau"Saya tidak Bisa"
Di dunia ini memang tidak semuanya mudah dan bisa kita lakukan, tapi percayalah bahwa Allah tidak akan menguji hamba-Nya dengan keadaan yang tidak bisa diatasi. Saat anda berkata "saya tidak bisa" maka sesungguhnya anda sudah mengikrarkan diri menjadi orang yang GAGAL. Dan Saat anda berkata "Ini Sulit" maka saat itu juga anda sedang mempromosikan kebodohan anda di depan orang lain dan orang - orang tercinta di sekeliling anda.

  • Berani Hijrah
Hijrah atau yang berarti Pindah bisa anda lakukan di berbagai aspek kehidupan dan pekerjaan anda. Jika di tahun 2017 amda sudah memiliki pekerjaan namun dirasa selalu kurang beruntung, maka saatnya anda untuk berani pindah atau hijrah pada jenis pekerjaan yang lainnya.

Jangan takut untuk berpindah profesi jika itu memang diperlukan, tapi jika saat ini anda sudah merasa nyaman dan cukup dengan semuanya,maka anda tidak perlu melakukan hirah kerja, cukup dengan konsisten dan berbuat jujur, Insya Allah akan lebih bermanfaat.

Dua tips diatas adalah secuil dari puluhan tips yang mungkin bisa anda dapatkan di tempat lain guna memperoleh  prestasi yang baik dan maksimal di tahun 2018.

Apapun profesi dan keadaan anda saat ini akan terasa nikmat dan enak jika semua di dasari rasa syukur kepada sang pencipta, karena sebaik-baik kehidupan adalah di saat anda selalu merasa baik dan cukup dengan keadaan anda saat ini.

Jangan seperti mereka yang diberikan jabatan dan kekayaan melimpah namun minim rasa syukur hingga akhirnya selalu mencari cara dan celah untuk meraih keuntunga secara pribadi tanpa memikirkan efek dan kehidupan orang lain. Nauudzu billah.

Demikian inspirasi kita kali ini, semoga bermanfaat.
Mohon maaf jika terdapat kalimat yang menyinggung dan kurang berkenan, silahkan untuk di komentari.

Wassalamu'alaikum warahmatullahi Wabarakatuh